arnews.id
arnews.id Media Online

Setelah 23 Tahun Nottingham Forest Kembali Ke Premier League

699

arnews – Nottingham Forest resmi akan kembali berlaga di kasta teratas Liga Inggris setelah selama 23 tahun absen.

Nottingham memastikan diri untuk promosi setelah mengalahkan Huddersfield Town 1-0 pada final playoff divisi Championship, Senin (30/5) dini hari WIB.

Kemenangan tersebut diperoleh setelah gol bunuh diri Levi Colwill yang gagal membendung tendagan James Garner menjadi satu-satunya gol dan membuat Nottingham Forest promosi ke Premier League.

Nottingham Forest harus menunggu selama 23 tahun untuk bisa kembali ke Premier League. The Tricky Trees terakhir kali berlaga di kasta tertinggi Liga Inggris pada 1999.

“Saya sangat bangga kepada seluruh pemain, staf, dan suporter kami,” kata pemain Nottingham Forest Joe Worall, seperti dikutip dari Reuters.

“Kami tampil fantastis sepanjang musim namun kami benar-benar kurang beruntung karena tidak langsung promosi secara otomatis. Kami bermain dengan keujujuran dan memainkan sepak bola dengan jalur yang benar,” katan Worall.

Nottingham Forest merupakan salah satu klub yang memiliki sejarah panjang di Inggris. Klub yang bermarkas di City Ground itu pernah menajdi klub yang ditakuti di Inggris dan Eropa.

Pada gelaran Piala Eropa yang kini berganti nama menjadi Liga Champions musim 1978/1979 dan 1979/1980 Nottingham Forest berhasil menjadi juara berturut-turut.

Selain Nottingham Forest, ada Bournemouth dan Fulham yang berhasil lebih dulu promosi ke kasta tertinggi Liga Inggris musim depan.

Leave A Reply

Your email address will not be published.