Kosta Rika Amankan Tiket Terakhir Piala Dunia 2022
arnews – Kosta Rika mengamankan tiket terakhir tampil di Piala Dunia 2022 usai mengalahkan Selandia Baru 1-0 dalam pertandingan Playoff inter-konfederasi di Stadion Al Rayyan, Qatar, Rabu (15/6) dini hari WIB.
Hasil ini membuat Kosta Rika menajdi tim ke-32 atau yang terakhir lolo ke Piala Dunia 2022. Sebelum Kosta Rika sebelumnya, Australia memastikan lolos usai menang lewat drama adu penalty atas Peru.
Kosta Rika mampu memenangkan pertandingan lewat gol cepa tatas Selandia Baru. Gol Los Ticos dicetak oleh Joel Campbell saat laga baru berjalan tiga menit.
Campbell berhasil memanfaatkan umpan Jewison Bennette di dalam kotak penalty Selandia Baru. Selandia baru sebenarnya mampu menyamakan kedudukkan memlaluo chris Wood pada menit ke-39. Namun gol itu dianulir setelah wasit melakukan pegamatan melaui dari Video Assistant Referee (VAR).
Selandia Baru semakin sulit untuk menyamakan kedudukan setelah harus bermain dengan 10 orang setelah Kosta Barbrouses melakukan tekel yang berujung kartu merah.
Kehilangan satu pemain semakin menyulitkan Selandia Baru untuk menciptakan peluang untuk mencetak gol. Skor 1-0 bertahan hingga pertandingan usai.
Hasil ini membuat Kosta Rika menjadi tim keempat dari zona CONCACAF yang lolos ke Piala Dunia 2022. Kosta Rika menemani Kanada, Meksiko, dan Amerika Serikat.