Kebiasaan-Kebiasaan ‘Unik’ Kim Jong Un Saat Berpergian Ke Luar Negeri
arnews – Kunjungan pemimpin Korea Utara Kim Jong Un, ke Rusia pekan ini menarik perhatian internasional. Pasalnya, Kim Jong Un dikenal sangat jarang berkunjung keluar negeri.
Kunjungan Kim ke Rusia kali ini adalah dalam rangka memenuhi undangan Presiden Rusia Vladimir Puitn.
Dalam kunjungan itu Putin berjanji membantu Korea Utara membangun satelit. Setelah itu dalam jamuan makan malam kenegaraan, Kim Jong Un menyebut Rusia akan meraih “kemenangan besar” atas musuh-musuhnya.
Kim Jong Un berangkat ke Rusia dari Pyongyang dengan menggunakan kereta lapis baja Taeyangho.
Pemimpin Korut berusia 39 tahun itu juga diduga mempunyai kebiasaan “unik” saat berpergian ke leuar negeri.
Bawa mesin mie Khusus dari Pyongyang
Arnews – peristiwa bersejarah terjadi pada 2018, saat Kim Jong Un bertemu dengan Presiden Korea Selatan saat itu, Moon Jae In.
Dikutip dari Vice News, kepala koki restoran Okrugwan datang ke Peace House untuk membuat hidangan ‘naengmyeon” atau mie soba dingin menggunakan mesin yang dibawa dari Pyongyang.
Barikade manusia mengelilingi mobil
Kebiasaan unik lainya dari Kim Jong Un saat berkunjung ke luar negeri adalah ditempatkannya barikade manusia yang mengelilingi mobilnya.
Hal ini terlihat dalam kunjungan Kim ke Korea Selatan pada 2018 lalu. Dari foto yang tersebar. Terlihat pengawal yang berjumlah 12 orang mengelilingi dan terus berlari mengikuti mobil.
Pakai kereta lapis baja “Taeyangho”
Salah satu Transportasi andalan Kim Jong Un dan keluarganya secara turun-temurun adalah Kereta Taeyangho.
Kereta ini dilapisi baja anti peluru yang membuatnya bergerak lebih lamban hanya mencapai 50 Km/jam atau 31 mph, dilansir dari wion News.
Bawa toilet pribadi
Kebiasaan unik lainnya saat Kim Jong Un berpergian adalah membawa toilet sendiri. Kim tidak akan menggunakan toilet umum selama di luar negeri karena takut kotorannya diambil dan diteliti.
Kim takut para musuhnya mengetahui penyakit dan kondisi kesehatannya.
Dikutip dari CBS News, pertimbangan ini juga berlaku setiap kim melakukan inspeksi ke pangkalan dan pabrik millik negara- negara di seluruh negeri.
Toilet pribadi tidak hanya tersedia di dalam pesawat pribadinya, tetapi juga tersedia di dalam kereta dan mobil. Bahkan ada mobil toilet Khusus yang didesain untuk bisa berfungsi di medan pegunungan dan salju.