4 pejabat China yang ‘hilang’ sebelum dipecat Xi Jinping
arnews – Nyaris satu bulan Menteri Pertahanan China Li Shangfu “hilang” dari pandangan public. Absenya Li dari berbagai pertemuan memunculkan berbagai spekulasi, termasuk pemecatan oleh Presiden Xi Jinping.
Ini bukan kali pertama seorang pejabat China hilang misterius. Sebelumnya Menteri Luar Negeri Qin Gang hilang selama satu bulan, sebelum akhirnya dipecat oleh Presiden Xi.
Selain Li Shangfu dan Qin Gang, ada beberapa pejabat China yang juga hilang dan berujung dipecat dari jabatannya.
- Menteri Luar Negeri Qin Gang
Menlu Qin Gang menjadi salah satu pejabat China yang hilang misterius sebelum akhirnya dipecat Presiden Xi Jinping.
Qin hulang dari pandangan public sejak 25 Juni lalu dan tak mengikuti berbagai acara penting.
Baru-baru ini, laporan Wall Street Journal mengungkapkan bahwa Qin tengah diselidiki karena kasus perselingkuhan, saat masih menjadi Duta Besar Chia untuk Amerika Serikat.
- Komandan Pasukan Roket Tentara Pembebasan Rakyat (PLA) Li Yuchao
Komandan PLA, LI Yuchao, juga sempat hilang sebelum dicopot dari jabatannya dan digantikan Wang Houbin.
Pencopotan itu dilakukan setelah Li tak kelihatan di depan umum, sehingga memicu dugaan bahwa ada perombakan kepemimpinan di PLA akibat Korupsi.
Menurut sejumlah analis pertahanan,Beijing melakukan pergantian itu karena tengah memfokuskan program nuklirnya pada kualitas ketimbang kuantitas, terkait hulu ledak.
- Komisaris Pasukan Roket Tentara Pembebasan Rakyat (PLA) Xu Zhongbo
Komisaris PLA Li Yuchao yakni Xu Zhongbo juga menjadi pejabat yang hilang untuk kesekian kalinya sebelum ia digantikan dengan Xu Xisheng.
- Menteri Pertahanan Li Shangfu
Menteri pertahanan Li Shangfu menjadi pejabat yang hilang kesekian di China. Keberadaanya tak terdeteksi selama nyaris satu bulan.
Li Terakhir terlihat di Beijing pada 29 Agustus saat menyampaikan pidato di Forum keamanan dengan negara-negara Afrika. Sekitar awal Agustus, Li sempat berkunjung ke Rusia dan Belarusia.
Di tengah hilangnya Li, Seorang pejabat keamanan regional yang berhubungan langsung dengan militer China mengatakan ada investigasi yang dilakukan terhadap Li berkaitan ini dilakukan langsung oleh komisi inspeksi disiplin militer.