Untuk Fans Timnas Indonesia, STY: Timnas Bakal Main Bagus 
arnews – Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong berjanji untuk membat timnas Indonesia akan tampil bagus.
Shin mengaku terkesan dengan atraksi suporter saat pertandingan kontra Bangladesh di Stadion Si Jalak Harupat pada Rabu (1/6) malam.
Suporter timnas Indonesia menyalakan cerawat pada penghujung laga karena kecewa timnas tidak dapat meraih kemenangan.
Karena aksi menyalakan cerawat ini Indonesia terancam mendapat denda dari AFC senilai UD$6 ribu atau sekitar Rp95 juta.
“Semoga [laga berikutnya] suporter bisa lebih banyak datang dan memberikan dukungan yang lebih bagus. Saya akan berusaha memberikan laga yang bagus dan keren,” kata Shin.
Pada 19-27 September 2022 Indonesia bekesempatan melakoni pertandingan di kendang dalam FIFA Matchday.
Indonesia akan tampil di Kualifikasi Piala Asia 2023 dan pelatih Shin Tae-yong dibebankan untuk bisa meloloskan Indonesia.
Namun jika melihat performa tim asuhan pelatih asal Korea Selatan kontra Bangladesh, peluang Indonesia untuk lolos ke putaran final Piala Asia 2023 akan sangat sulit.
Namun demikian Shin masih tetap percaya diri timnas Indonesia bisa membuat kejutan dan melangkah ke putaran fina Piala Asia 2023.
Timnas Indonesia akan berangkat ke Kuwait pada Jumat (3/6) malam. Pada kamis (2/6) malam timnas bertolak dari Bandung ke Jakarta untuk melakukan latihan pada Jumat (3/6) pagi.