Pemkot Cilegon Gelar Lomba Inovasi TTG dan Posyantek Berprestasi
Cilegon, arnews – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan (Bappedalitbang) Kota Cilegon, selaku fasilitator pengelolaan dan pengembangan inovasi daerah Kota Cilegon, akan menggelar Lomba Inovasi Cipta Karya Teknologi Tepat Guna bagi pelajar dan mahasiswa, serta Lomba Posyantek Berprestasi Tingkat Kota Cilegon.
Pendaftaran akan dibuka mulai tanggal 25 Februari 2023, sampai 5 Maret 2023. Lomba yang digelar tahun ini mengusung tema “Peran Teknologi Tepat Guna Dalam Meningkatkan Kemandirian Dan Kesejahteraan Masyarakat”
Ditemui Disela – Sela Kesibukannya, Kepala Bappedalitbang Kota Cilegon Wilastri Rahayu Mengatakan, “ Tujuan di selenggarakannya Lomba Inovasi Teknologi Tepat Guna ini adalah dalam rangka untuk mendorong, membangun dan mengembangkan kreativitas yang ada di masyarakat, lembaga pendidikan, pelajar dan seluruh masyarakat yang berkompeten dengan Teknologi Tepat Guna”, katanya.
“Terselenggaranya Lomba Cipta Karya Inovasi Teknologi Tepat Guna ini juga untuk dapat meningkatkan kualitas produk dan jasa. Inovasi yang hadir dengan gagasan ide baru diharapkan mampu membuat suatu produk ataupun jasa yang lebih meningkat lagi kualitasnya .Lomba Cipta Karya Inovasi Teknologi Tepat Guna merupakan teknologi yang sesuai dengan kebutuhan dan mudah dimanfaatkan oleh masyarakat, serta tidak merusak lingkungan dan dapat menghasilkan nilai tambah ekonomi”, lanjut Wilastri, senin (13/2).
Sementara itu, Rina Fatwa Aulia fungsional analis kebijakan ahli muda pada bidang penelitian pengembangan dan selaku pengampu kegiatan pengembangan inovasi daerah kota Cilegon saat ditemui arnews diruang kerjanya menjelaskan, “dalam lomba inovasi TTG dan posyantek ini ada tiga kategori yang dilombakan, yaitu kategori inovasi teknologi tepat guna, inovasi TTG unggulan dan Posyantek berprestasi, sedangkan untuk persyaratan pesertanya antara lain, peserta boleh dari individu atau kelompok, WNI yang memiliki KTP atau kartu pelajar, peserta tidak terlibat secara langsung dengan lembaga penelitian dan pengembangan daerah, dan bagi ASN yang berdomisili di Cilegon, dapat mendaftarkan diri secara individu atau dalam hal ini tidak mewakili lembaga atau instansi”, terangnya.
“Masa penilaian akan dilaksanakan pada tanggal 6, 7 Dan 8 Maret 2022, kemudian pemberian hadiah dan penghargaan bagi para pemenang lomba, akan diberikan pada saat kegiatan Musrenbang Kota Cilegon, untuk tim penilainya itu dari Badan Riset dan Inovasi Nasional, dari Kementerian Desa dan Universitas Sultan Ageng Tirtayasa,” imbuhnya.(Sy/ADV)