arnews.id
arnews.id Media Online

Menang Adu Penalti Lawan PSM, Bali United Raih Tiket Playoff Liga Champions Asia

292

arnews – Bali United meraih tiket palyoff Liga Champions Asia (LCA) usai mengalahkan PSM Makassar Lewat adu penalti 5-4 usai main imbang dengan 1-1 pada leg 2 playoff Loga Champions Asia (LCA) yang membuat agregat menjadi 2-2 di Stadion BJ Habibie, Parepare, Sabtu (10/6) malam WIB.

PSM selaku tuan rumah langsung melancarkan serangan sejak awal permainan. Namun Bali United tetap tampil rapih dan tenang hingga berhasil membendung serangan PSM.

Bahkan Bali United mampu mengancam lebih dulu di awal permainan lewat tembakan Eber Bessa dari sisi kanan gawang PSM. Beruntung tembakan Eber masih bisa ditangkap kiper PSM.

Kemudian peluang emas didapat PSM lewat Wiljan Pluim pada menit ke-22 usai memanfaatkan umpan sundulan Kenzo Nambu setelah berhasil menyambut umpat tendangan bebas Yance Sayuri.

Namun sepakan Pluim masih dapat diblok kiper Bali United dan bola rebound gagal dimaksimalkan oleh Pluim.

Di menit ke-38, tembakan keras Yance Sayuri mampu mengancam Bali United namun tembakannya masih membentur tiang gawang.

Hingga babak pertama berakhir skor 0-0 tetap tidak berubah.

Pada awal babak kedua terjadi salah paham di barisan pertahanan Bali United. Namun tim Serdadu Tridatu masih mampu mengamankan gawang mereka dari kebobolan.

Di menit ke-52 Bali United Berhasil unggul 1-0 berkat gol bunuh diri bek PSM Erwin Gutawa. Erwin berusaha memblok umpan silang Ramdani Lestaluhu dari sisi kanan justru upayanya membuang bola namun mengarah ke gawang sendiri.

PSM pada akhirnya bisa membalas pada menit ke-83 lewat tembakan M Dzaky untuk mengubah skor menjadi 1-1. Pertandingan pun berakhir dengan skor 1-1 dengan agegar 2-2 karena bada leg pertama kedua tim bermain imbang 1-1.

Pada babak pertama extratime, Bali United mampu mengancam di awal permainan lewat tendangan M Rahmat yang membentur tiang gawang.

Pada menit ke-98 kiper Bali United Adilson Maringa mendapatkan kartu merah usai melakukan pelanggaran kepada Adilson Da Silva di luar kotak penalti.

Bali United harus menyelesaikan permainan dengan 10 pemain. Sidik Saimima akhirnya ditarik kelaur agar Bali United bisa memasukan kiper Muhammad Ridho.

Hingga dua kali babak tambahan skor tetap tidak berubah dan pertandingan harus ditentutkan lewat adu penalti.

Ilja Spasojevic penendang pertama Bali United berhasil menjebloskan bola, tendanganya gagal ditebak kiper PSM. Bali United unggul 1-0.

Namun bek PSM Makassar Yuran Fernandes berhasil menyamakan skor lewat sepakannya yang terlebih dulu menyentuh tiang gawang lalu masuk. Bali United 1-1 PSM Makassar.

Penendang kedua Bali United Brawa Nouri juga berhasil mengecoh Kiper PSM Reza Arya dengan tendangan kearah tengah. PSM 1-2 Bali United.

Penyerang PSM Adilson Da Silva pun berhasil menyamakan keududukan menjadi 2-2. Kemudian Bek Bali United Ricky Fajrin berhasil membawa Bali United Unggul 3-2. Lalu Rasyid Bakri dengan tenang melakukan tambakan membuat skor imbang 3-3.

Bek Bali United Haudi Abdillah berhasil mengecoh kiper PSM dan membuat skor 4-3 untuk keunggulan atas PSM.

Gelandang PSM Ananda Raehan juga berhasil membobol gawang Bali United untuk menyamakan skor 4-4.

Penendang kelima Bali united yang merupakan mantan pemain PSM Makassar, M Rahmat sukses menajalankan tugasnya dan membuat Bali united unggul 4-5.

Kapten PSM Makssar yang juga pemain terbaik Liga 1 musim 2022/2023 Wiljan Pluim gagal mengeksekusi penalti setelah tendangannya melambung tinggi. Bali United menang dengan 5-4 lewat adu penalti atas PSM Makassar. Serdadu Tridatu pun berhak meraih tiket ke Playoff Liga Champions Asia.

Leave A Reply

Your email address will not be published.