Anne Hathaway Bersyukur Barbie Versi Dirinya Batal Produksi
arnews – Anne Hathaway mengaku bersyukur proyek film Berbie versinya yang sempat akan diproduksi Sony batal digarap. Menurutnya, pembatalan proyek itu merupakan sebuah keberuntungan ketika akhirnya diambil alih Warner Bros.
proyek film Barbie Garapan WB itu dibintangi Margot Robbie dan menjadi hit ketika tayang pada 2023. Film tersebut menjadi yang terlaris tahun ini dan menempati posisi ke-14 terlaris sepanjang sejarah.
“Yang menarik dari apa yang dikerjakan Greta dan Margot serta tim fenomenalnya yakni bahwa mereka tepat sasaran,” ujar Hathaway dalam siniar Happi Sad Confused, seperti diberitakan Variety pada Senin (11/12).
“Sekarang bayangkan versi itu, begitu banyak energi, begitu dinanti, begitu emosi, tetapi bukan versi yang tepat. Saya sejujurnya merasa ini sebuah keberuntungan [karena versi Hathaway tidak terwujud],” lanjutnya.
Anne Hathaway lantas memuji penampilan apik Margot Robbie sebagai Barbie maupun sebagai produser proyek adaptasi boneka Mattel itu.
Menurut sang aktris, Margot Robbie bersama sutradara Greta Gerwig berhasil menggarap Barbie menjadi film yang menarik sekaligus menginspirasi. Ia pun menilai Barbie versi Margot Robbie sebagai adaptasi terbaik.
“Margot lluar biasa. Apa yang dia kerjakan sebagai kreatif dan produser begitu menarik dan menginspirasi,” kata Hathaway.
“Jika saya percaya versi yang melibatkan saya bisa mengerjakan itu, saya mungkin merasakan hal berada. Tetapi menurut saya film mereka adalah versi terbaik,” lanjutnya.
Anne Hathaway menjadi salah satu aktris yang sempat mendapat tawaran membintangi adaptasi Barbie. Ia diumumkan sebagai pemeran utama proyek liv-action Barbie pada Juli 2017.